VLOOKUP merupakan singkatan dari vertical lookup yang menggambarkan proses kerjanya mencari data secara vertikal baris demi baris.
Fungsi ini sangat luas digunakan sejak versi awal Excel sampai sekarang. Apabila Anda bekerja sehari-hari dengan Excel maka bisa dipastikan akan menggunakan VLOOKUP ini.
Artikel berikut akan coba menjelaskan proses kerja VLOOKUP dan contoh penggunaannya langkah demi langkah untuk membantu pemahaman Anda sehingga fungsi ini dapat digunakan dengan baik dalam pekerjaan sehari-hari.
Ilustrasi Proses Kerja VLOOKUP |
- Cell data sumber dengan kode kota MKS akan digunakan sebagai nilai pencarian atau lookup value ke suatu tabel referensi yang berisi kode dan nama kota.
- Data pada kolom pertama di tabel referensi, yaitu BDG, JKT, LMP, MDN, MKS,dan SMD akan dicocokkan dengan lookup value MKS.
- Proses pencarian ini akan menemukan data pada baris kelima di tabel referensi.
- Pada posisi hasil pencarian di baris kelima, fungsi akan mengambil nama kota yang terdapat di kolom kedua yaitu Makassar. Nilai akhir inilah yang akan didapatkan dari fungsi VLOOKUP.
- Selesai.
Setelah mengerti proses di atas, maka berikut adalah syntax dari fungsi VLOOKUP yang mungkin dapat Anda langsung pahami.
VLOOKUP(lookup value, tabel referensi, nomor kolom, [tipe])
Praktek Penggunaan VLOOKUP
- Download file vlookup_kode_nama_kota.xls.
- Buka file tersebut dengan aplikasi MS Excel.
- Pada Sheet1 terdapat 2 tabel yang terpisah dengan judul Tabel Sumber dan Tabel Referensi.
- Pada Tabel Sumber terdapat kolom Asal Kota dengan isi cell di bawahnya masih kosong semua. Semua cell kosong ini datanya akan dicari dan diambil dari Tabel Referensi.
- Tempatkan kursor Anda pada alamat cell D4.
- Tuliskan rumus berikut pada cell tersebut dan tekan tombol Enter.
=VLOOKUP(C4,$G$4:$H$9,2)
Keterangan:
- C4 adalah merupakan cell untuk lookup value.
- $G$4:$H$9 adalah range statis untuk tabel referensi yang akan Anda butuhkan.
- 2 adalah nomor posisi kolom yang akan diambil datanya dari tabel referensi. - Rumus tersebut akan mengisi nilai Makassar pada cell D4.
- Copy cell D4 tersebut ke cell-cell di bawahnya sampai alamat D9.
- Rumus yang kita copy tersebut akan mengisi semua cell dengan baik sesuai dengan tujuan.
- Selesai
Semoga artikel ini bisa bermanfaat. Jika ada kritik dan saran untuk perbaikan artikel ini boleh infokan melalui komentar di bawah ini ya.
BelajarExcel.info juga memiliki ruang diskusi di Facebook yang sangat aktif. Jika Anda berminat untuk berdiskusi dan sharing lebih lanjut, mari bergabung dengan user group tersebut pada alamat berikut:
Komunitas di Facebook
BelajarExcel.info juga memiliki ruang diskusi di Facebook yang sangat aktif. Jika Anda berminat untuk berdiskusi dan sharing lebih lanjut, mari bergabung dengan user group tersebut pada alamat berikut:
[Update] Pada group Facebook yang sudah beranggotakan 7000 orang juga telah tersedia banyak file jawaban mengenai VLOOKUP. Semoga bermanfaat!
Trimss, sangat berguna
ReplyDeleteSama-sama Pak Ian, semoga bisa memberikan solusi lainnya melalui situs ini:)
Deletemau tanya mas klo penggunaan '$" baku harus di gunakan ya?..
Deletemohon pencerahan nya?..
Terima kasih mas, sangat membantu di kerjaan. semoga Allah swt memberi berkah dan semua kebaikan atas ilmu2 yang sampean berikan
ReplyDeleteSama-sama Mas. Terima kasih atas kunjungan dan doanya ya.
DeleteSharing is Giving, Thanks.
ReplyDeleteYou're welcome Pak Ahmad. Thanks.
Deletedi akhir rumus vlookup ato hlookup suka diakhiri dengan tulisan "true" atau "false", bedanya apa ya?
ReplyDeleteItu digunakan untuk range lookup, jika diisi TRUE maka pencarian tetap akan mengembalikan nilai walaupun tidak ada yang cocok (misalkan mengembalikan EKSEL, padahal yang dicari Excel). Jika diisi FALSE, maka hanya posisi nilai pancarian yang persis yang akan dikembalikan oleh VLOOKUP. Semoga jelas ya. Terima kasih.
Deletethis helps so much thanks!
ReplyDeleteSama-sama. Terima kasih juga atas kunjungannya :)
Deletekalau ada hasil yg #N/A?
ReplyDeleteHi Merry, artinya data tersebut tidak ditemukan (N/A = Not Available). Mohon maaf karena late reply ya...
Deletebiasanya masalah tabel_array tuh mas bro, skalian tanya nih, itu biar tabel_arraynya ga berubah gimana yah, jadi yang berubah cuman lookup valuenya aja, #ditunggu pencerahannya Om.
DeleteSaya mau tanyakan,fungsi angka tiga pada akhir rumus sebelum tanda tutup kurung )sebagai apa??????mohon penjelasaannya ya ,trima kasih
ReplyDeleteAngka 3 sebagai yang menyatakan kolom ketiga dari range yang merupakan Nama Produk.
ReplyDeleteTanks.....Bro....
ReplyDeleteterima kasih pak, dalam waktu singkat saya sudah paham. semoga amal kebaikannya berlipat. amiin
ReplyDeleteSama-sama Pak Tommy, senang bisa membantu :)
Deletemakasih pak...
ReplyDeleteSama-sama Bu Karline, senang bisa membantu :)
Deletemaaf pak mau tanya
ReplyDeletekalo kita mencari data yang duplikasi dengan mencocokan data di dlam 1 sheet dan menggunakan vlookup itu bagaimana cara nya?karna saya sudah coba dan hasil ya valid.mohon bimbingan nya . terima kasih
Pak, saya masih kurang mengerti pertanyaannya. Bapak sudah coba dan valid ? Kalau boleh bergabung ke forum kami dan kirim file contohnya Pak agar kita bisa bantu lebih detil ?
Deletedi fung si vlookup/hlookup itu ada tanda $(dolar) itu untuk apa ya gan?
ReplyDeleteItu untuk absolute reference, jadi alamat referensi kita tidak bergeser ketika kita melakukan copy paste formula. Artikel terkait ada di http://www.belajarexcel.info/2013/02/fungsi-tanda-dollar-absolute-reference-pada-excel.html.
DeleteSemoga membantu ya...
maaf, kok saya gak bisa yah. ketika di enter muncul peringatan dimana ada pilihan ok atau help. itu kenapa ya?
ReplyDeletesama...saya juga seperti itu...knp yaa???
Deletekomanya diganti dengan titik koma
Deletesangat bermanfaat, barusan saya sudah aplikasikan ke dokumen saya & berhasil.
ReplyDeleteTrima kasih atas ilmunya.
Regard,
Mahendra
Terima kasih atas apresiasinya. Senang bisa bermanfaat.
DeleteSalam,
Webmaster
Ikuti twitter kami di http://www.twitter.com/BelajarExcel
wah ckp membantu di dunia kerja saya nih ilmu nya,terima kasih mas udah bagi ilmunya.
ReplyDeleteSama2 Pak Erwan. Terima kasih juga atas apresiasi dan kunjungannya. Senang bisa bermanfaat.
DeleteKalau ada saran dan masukan, bisa mention kami juga di http://www.twitter.com/BelajarExcel.
Salam,
Webmaster
Dalam rumus vlookup, lookup value-nya bisa tidak 2 sel. Saya ingin nilai yang dicarinya 2. Misalnya saya ingin mencari kode pegawai dan tanggal kehadiran. Datanya
ReplyDeletekolom A Kolom B Kolom C Kolom D Kolom E
A-01 Maman 4/7/13 8:01 16:00
A-01 Maman 5/7/13 7:58 14:55
A-02 Uun 4/7/13 7:30 16:21
A-01 Maman 6/7/13 7:35 15:39
Maaf ya, Samsu Ardi bin Sumiran, pola kerja ms excel tidak bisa mencari data tertentu dari 2 sel. Namun masih bisa kita siasati. Kalo datanya seperti di atas (ada 5 kolom A s/d E dengan 4 baris data), kita buat saja penyatuan kode pegawai dan tanggal kehadiran (sebagai data baru) pada kolom G1, disini ketikkan rumus '=A1&C1' (hasilnya ='A-0141459'). Pada kolom H1 ketikkan '=D1' (hasilnya: '08:01'), kolom I1 ketikkan '=E1' (hasilnya: '16:00'). Copy-kan rumus ke bawah.
DeleteSekarang yang menjadi sumber pencarian data adalah kolom G1 s/d I4. Pada kolom K1 ketikkan kode pegawai dan tanggal kehadiran pada kolom L1. Pada kolom M1 ketikkan rumus '=K1&L1'. Pada kolom N1, ketikkan rumus '=VLOOKUP(M1,$G$1:$I$4,2,0)' maka hasilnya '0.334027778'. Pada kolom O1 ketikkan rumus '=VLOOKUP(M1,$G$1:$I$4,3,0)' maka hasilnya '0.666666667'. Blok sel N1 dan O1. Klik kanan dan pilih Format Cells, pilih 'Custom' dan cari, tunjuk dan klik 'hh:mm'. Lalu Klik 'OK'.
Selanjutnya ganti-gantilah kode pegawai dan tanggal kehadirannya.
Semoga membantu. Amin. Alhamdulillah.
Contohnya ga bisa dibuka (samsung galtab)
ReplyDeleteHm, di Galaxy Tabnya ada program Excelnya ?
Deletepliz..rumus soal gini gimana
ReplyDeletebuatlah tabel transaksi penjualan dengan rincian kolom sebagai berikut
no|kode barang|nama barang|harga barang|jumlah beli|diskon|total|keterangan|
______________________________________________
total barang
total penjualan
buatkan tabel acuan untuk barang terdiri dari :
kode barang | nama barang | harga barang |
- total barang
jumlah keseluruhan dari jumlah beli
-total penjualan dihitung dari
(harga barang x jumlah beli)-( harga barang x jumlah beli =diskon)
keterangan
pembelian diatas rp 200.000 mendapatkan kupon undian dan sebaliknya pembelian di bawah rp.200.000 tidak mendapatkan kupon.
=VLOOKUP(E2,master_produk!$B$2:$F$42,3)
ReplyDeleteuntuk angka 3 di formula untuk range apa ya?maaf tidak mengerti, hasil banyak yang N/A
bagaimana cara membuat Excel seperti ini:
ReplyDeleteada 2 kolom (Kode & Nama) jika kita mengetik di kolom Kode, otomatis Nama juga terisi sesuai dengn kodenya??
bisa tidak dengan Vlookup?
Bisa dong :)
DeleteDear Admin, mohon bantuannya bagaimana contoh penulisan rumus vlookup pada macro/ vb excell jika ingin menjalankan fungsi vlookup secara otomatis?
ReplyDeleteTerima kasih banyak..,
ReplyDeletesangat membantu banyak buat tugas saya..
:)
terlihat simpel & Sangat membantu. Tapi ketika dapat soal lain sepertinya butuh pengembangan dari formula ini.
ReplyDeleteBetul sekali Bu Tanti, untuk kasus2 baru mungkin bisa diskusi Bu? Join ke user group kita yuk di Facebook, klik url berikut: https://www.facebook.com/groups/belajarexcelinfo. Terima kasih ya.
DeleteKalo seumpama saya ingin kondisi kondisi sesuai table array, tapi jika tidak ada di table array, terus saya ingin nilainya menjadi "tidak ada" bisa atau tidak ya? terima kasih banyak bantuannya.
ReplyDeleteAda contoh filenya ga ya?
Deletemakasih atas informasinya.. itu sngat berguna sekali bagi saya :)
ReplyDeleteterimakasih banyak, sangat berguna sekali,...
ReplyDeletePak itu rumus $G$4:$H$9 dari tabel referensi ya
ReplyDeletenah itu $G = kode kota dan $H = nama kota.
$4 = BDG dan $9 = SEMARANG..bener ga begitu pak ?
maksih yaa pak
Thanks infonya.. sangat berguna.. Thanks
ReplyDeleteboleh minta emailnya gak gan, saya sedikit mengalamim kesulitan nih masalah vlookup..
ReplyDeleteTerimakasih banyak atas pencerahannya ^^
ReplyDeleteTks sangat praktis.
ReplyDeleteNamun untuk versi 2003
=VLOOKUP(C4,$G$4:$H$9,2)
Tanda pemisah koma (,) harus diganti titik koma (;)
=VLOOKUP(C4;$G$4:$H$9;2)