Pada tutorial VBA dasar, penulis menunjukkan bagaimana developer tab diaktifkan di MS Excel 2007. Nah, ternyata terdapat perbedaanuntuk mengaktifkan tab yang sama di MS Excel 2010.
Berikut adalah langkah-langkah untuk mengaktifkan tab developer di MS Excel 2010:
- Pilih menu tab File | Options.

- Pada dialog Excel Options, pilih Customize Ribbon pada bagian panel kiri.

- Pada bagian Choose commands from:, pilih Main Tabs.
- Pilih Developer dan klik tombol "Add >>".

- Klik tombol OK.
- Tab Developer sudah aktif dan siap digunakan.

- Selesai.
No comments:
Post a Comment